Pages

Ads 468x60px

Minggu, 08 Juni 2014

MANFAAT JERUK NIPIS BUAT KESEHATAN

Di dunia ini ada hampir 1300 jenis jeruk yang diketahui. Namun dari jumlah sebanyak itu, jeruk nipis merupakan salah satu jenis jeruk yang banyak manfaatnya bagi manusia. Manfaat jeruk nipis ini terutama dari kesehatan dan kecantikan.


Dari segi kesehatan, jeruk nipis merupakan buah berkhasiat yang kerapkali digunakan dalam ramuan tradisional untuk mengobati berbagai penyakit. Diantaranya radang tenggorokan, masalah buang air kecil, batuk, amandel, sembelit dan masih banyak lagi. Sementara dari bidang kecantikan, jeruk nipis sering digunakan sebagan bahan utama untuk produk-produk kosmetik.


Manfaat Jeruk Nipis untuk Kecantikan


Secara umum, buah jeruk kaya akan vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan tubuh. Dalam kandungan 100 g jeruk nipis, terdapat kalori 51 kal, protein 0,9 g, lemak 0,2 g, karbohidrat 11,4 g, mineral 0,5 g, kalsium 33 mg, fosfor 23 mg, besi 0,4 mg dan asam askorbat 49 mg.

Menghilangkan Jerawat
Untuk membuat jus jeruk nipis, campurkan perasan jeruk nipis dengan air dingin dan minumlah setiap hari. Sementara itu, Anda juga dapat mengobati jerawat dengan mengaplikasikan jeruk nipis di wajah. Caranya, teteskan perasan jeruk nipis di atas kapas, lalu oleskan pada wajah. Diamkan selama 10 hingga 15 menit, kemudian bilas dengan air dingin.

Merawat Kulit Wajah
Caranya adalah dengan mengusapkan air perasan jeruk nipis di wajah, lalu diamkan selama 15 menit. Setelah 15 menit, bilas wajah anda dengan air sampai bersih. Cara ini dapat membuat kulit wajah anda menjadi lebih bersih, halus, putih dan juga bisa digunakan untuk mengecilkan pori-pori kulit sehingga dapat mencegah timbulnya jerawat. Jika anda ingin membuat kulit wajah anda menjadi kenyal dan juga bersih, yang dapat anda lakukan adalah mencampurkan perasan jeruk nipis dengan putih telur lalu oleskan pada wajah. Setelah olesan jeruk nipis dan putih telur tersebut mengering, segera bilas dengan air hangat sampai bersih.
 

Sample text

Sample Text

Sample Text